Masyarakat Desa Silo yang terdata menjadi penerima Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa tahun anggaran 2021 menjadi prioritas utama untuk mendapatkan Vaksinasi Covid -19 di bulan ini.
Vaksinasi yang ditargetkan kepada 172 warga penerima BLT DD dilaksanakan hari ini Jum’at 19 November 2021 dipendopo balai desa Silo. Kegiatan vaksinasi sekaligus penyaluran BLT DD bagian bulan November ini berlangsung sejak pukul 07.30 WIB sampai pukul 14.00 WIB dengan pendampingan dari Babinsa dan Babhinkamtibmas Desa Silo.
Pelaksanaan Vaksinasi COVID -19 ini digenjot oleh Pemerintah Desa Silo untuk mencapai target tingkat vaksinasi yang ditetapkan oleh Satuan Tugas / SATGAS COVID-19 Kabupaten Jember .
Pemerintah Desa Silo menginisiasi pelaskanaan vakisnasi dengan melakukan sosialisasi, siaran keliling dan juga media sosial untuk meningkatkan kesadaran warga Desa tentang pentingnya vaskinasi.
Sampai berita ini diterbitkan, capaian vaksianasi di desa silo masih diangka 35%. Masih cukup jauh dari angka 50% yang ditargetkan oleh pemerintah kabupaten jember.
Dalam studi kasus yang dilakukan oleh Satgas Covid 19 Desa Silo bekerjasama dengan Tim Kesehatan Puskesmas Silo II bahwa Masayarakat masih ragu untuk melakukan vaksinasi karena banyaknya isu isu hoax yang beredar. Lukman Hakim selaku anggota Satgas Covid Desa Silo menyatakan “ Masayarakat banyak yang takut untuk vaksinasi, karna banyaknya isu isu miring yang beredar tentang vaksin.sehingga kami turun door to door untuk melakukan sosilasasi tentang pentingnya Vaksinasi dan bahwa Vaksin itu halal dan aman”.
“ Kami berkomitmen untuk segera mencapai target vaksinasi 50% , dengan cara melakasanakan vaksinasi di berbagai titik disetiap dusun.jadi titik pelaksanaan tidak hanhya berfokus di balai desa saja.banyak masyarakat tidak bisa vaksin karna mungkin jarak yang ditempuh dari rumah ke balai desa cukup jauh “ tutup Lukman Hakim.