Tanpa terasa kita sudah memasuki bulan september 2021, yang mana artinya akhir tahun anggaran sudah didepan mata.banyak sekali hal yang harus dipersiapkan oleh Desa sebelum memasuki akhir masa anggaran di tahun berjalan, salah satunya adalah menyusun dan menetapkan RKPDes ( Rencana Kerja Pemerintah Desa) dan APBDes ( Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa ) tahun depan.
Dalam penyusunan RKPDes dan APBDes tersebut, desa harus mengacu pada regulasi / aturan yang ditentukan baik oleh Pemerintah Pusat, Provinsi maupun Daerah.salah satu contoh, ketika kita melakukan penyusunan Belanja Desa yang bersumber dari Dana Desa, maka kita harus mengikuti Regulasi yang mengatur tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tersebut.
Peraturan Menteri Desa Tertinggal dan Transmigrasi No.07 Tahun 2021 https://silo.opendesa.id/dokumen_web/unduh_berkas/21 yang mengatur tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa di tahun 2022 menyatakan bahwa dalam penetapan prioritas penggunaan dana desa perlu mempertimbangkan upaya penanganan pandemi Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) dan dampaknya di desa yang diarahkan untuk memperkuat adaptasi kebiasaaan baru dan pemulihan ekonomi nasional sesuai dengan kewenangan desa;
Dalam BAB I Ketentuan Umum Pasal 1 Ayat 17 menyebutkan tentang Desa Aman COVID-19 yang berarti Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2022 masih akan terus dipergunakan untuk penanganan dan penanggulangan COVID -19 namun tetap mengindahkan kewenangan Desa.
Ada beberapa Point Besar yang kita tangkap dalam menentukan Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2022, yaitu:
1. Pencapaian SDGS Desa
2. Mitigasi dan penanganan Bencana Alam dan Nonalam
3. Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD )
Peran masyarakat Desa dalam menentukan Prioritas Penggunaan Dana Desa sangat besar, masukan dan kritik Konstruktif adalah sebuah pecut bagi kami untuk terus mengabdi dan memberikan yang terbaik untuk kepentingan masyarakat wabil khusus di Desa Silo Kecamatan Silo Kabupaten Jember.
Mari belajar bersama untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang Desa.
Salam Berdesa, dan Merdekaaaaaa...............!!!!